SinarKepri.co.id Batam – Kepala Badan Pengusahaan (BP) Batam, Amsakar Achmad, mengajak seluruh pelaku usaha di Batam untuk berperan aktif dalam pembangunan daerah melalui program Corporate Social Responsibility (CSR).
Hal itu disampaikan Amsakar saat acara ramah tamah dan silaturahmi antara Kepala dan Wakil Kepala BP Batam beserta jajaran dengan para pengusaha berlangsung di Lantai 3 Gedung BP Batam, pada Rabu 16 April 2025.
Dalam suasana penuh keakraban tersebut dimanfaatkan untuk mempererat hubungan antara BP Batam dan pelaku usaha, sekaligus sebagai forum diskusi terbuka mengenai peran strategis sektor swasta dalam pembangunan daerah.
Pada kesempatan itu, Amsakar menekankan, wajah Batam tidak akan mudah berubah hanya dengan mengandalkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) semata.
"Kalau ada CSR, ayo ikut partisipasi di daerah ini. Kalau hanya mengandalkan PAD, tidak semudah membalikkan telapak tangan," ujar Amsakar.
Amsakar menegaskan bahwa pelayanan publik harus bergerak lebih cepat dan transparan. Kebijakan itu diambil agar investor tahu persis syarat, waktu, dan biaya yang dibutuhkan. Ia merujuk pada Perpres 21 Tahun 2025 sebagai dasar keberpihakan pemerintah pusat pada percepatan layanan di daerah.
Amsakar berharap, semangat kebersamaan yang tumbuh dari kegiatan silaturahmi seperti ini dapat terus dipelihara, tidak hanya dalam suasana informal, tetapi juga dalam bentuk aksi nyata dilapangan. (San).